-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

SMP Negri 2 Tebing, Karimun Melakukan Literasi Yang Digaungkan Pemerintah

Kamis, 03 Februari 2022 | Februari 03, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-02-03T12:55:54Z
Foto : SMP Negri 2 [Binaan], Karimun melakukan kegiatan literasi yang digalakan pemerintah|Dok : Ridwan Hutagalung.

Karimun|SMP negeri 2 Tebing (Binaan) yang terletak di Sei Bati Kelurahan Pamak, kecamatan Tebing, kabupaten Karimun, provinsi Kepri menggalakkan kegiatan Literasi yang selalu di gaungkan oleh pemerintah dalam hal ini Kementerian Pendidikan Nasional.

Kegiatan Literasi di SMP negeri 2 Tebing ini dilaksanakan setiap hari Kamis antara pukul 07.00 WIB sampai dengan 07.30 WIB. Kegiatan Literasi akan terus dilaksanakan dan tetap selalu melaksanakan dan mematuhi protokol kesehatan.

Ketika awak media Tebingpos.com berkunjung dan melihat langsung kegiatan Literasi ini, sekaligus melakukan konpirmasi dengan pihak kepala sekolah SMP negeri 2 Tebing tentang pelaksanaan ini, kepala sekolah Ibu Djulihadiwarti S.Pd atau biasa di panggil Ibu Yuli menyatakan, bahwa kegiatan akan terus di laksanakan walaupun di masa pandemi saat ini, dan dalam pelaksanaannya kami tetap melakukan dan mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah, dengan mewajibkan seluruh siswa dan guru serta staf tata usaha untuk memakai masker, mencuci tangan, pemeriksaan suhu setiap pagi bagi seluruh warga sekolah, sehingga Alhamdulillah sampai saat ini siswa kami nihil dari virus covid 19, ujar beliau.

Disamping itu juga kegiatan Literasi ini, akan menimbulkan minat  baca siswa, dan melatih siswa untuk memahami apa yang di baca oleh siswa tersebut, dengan cara setelah literasi selesai, kami akan memanggil tiga orang siswa dari masing masing tingkat dengan cara kami acak dan kami suruh mereka untuk menceritakan dengan singkat hasil dari bacaannya tersebut, dan yang bisa menceritakannya kami akan memberikan bingkisan sebagai motivasi bagi siswa siswi lainnya. Dan beliau juga menyatakan bahwa kegiatan Literasi ini akan diikuti dengan kegiatan lainya yang sifatnya menumbuhkan minat, kepandaian dan keterampilan siswa siswi SMP negeri 2 Tebing ini dengan mengisi kegiatan lainnya yang di rencanakan setiap hari Senin sampai Kamis dengan tetap mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan tutupnya.[Ridwan Hutagalung].