-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Peringatan Hari Santri 2023 di Pesantren Moderen Al Hasyimiyah Tebing Tinggi

Senin, 23 Oktober 2023 | Oktober 23, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-23T08:45:09Z
Foto : Pada saat pelaksanaan hari Santri di pondok pesantren Moderen Al Hasymyah, Tebing Tinggi, Sumatra Utara.

Tebingpos.com, 
Tebing Tinggi, Sumatra Utara|Kakankemenag Kota Tebing Tinggi,  Dr. H Muhammad David Saragih S.Ag. MM  menghadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional di Ponpes Moderen Al Hasyimiyah Kota Tebing Tinggi  sekaligus bertindak sebagai Pembina Upacara , Ahad ( 22/10/2023 ).

Dalam amanatnya, Kakankemenag Kota Tebing Tinggi,  Dr. H Muhammad David Saragih S.Ag.MM  menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo melalui Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015 menetapkan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri, merujuk pada tercetusnya "Resolusi Jihad" yang berisi fatwa kewajiban berjihad demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Tema peringatan Hari Santri tahun ini adalah "Jihad Santri, Jayakan Negeri". Tema ini dipilih untuk merayakan semangat dan dedikasi para santri sebagai pahlawan pendidikan dan perjuangan kebodohan. 

Selanjutnya, David menyatakan pentingnya peran santri sebagai pilar keagamaan dan keilmuan yang menjadi motor penggerak kemajuan bangsa.

Seperti di kutip dalam amanat   Pembina  Upacara menginginkan bahwa Pemimpin dimasa depan lahir dari santri dan pondok pesantren. Oleh karena jtu, bagi para Santri NKRI adalah harga mati.  " Hasil perjuangan para santri lah kemerdekaan Indonesia bisa diraih," ungkapnya. 

Kakanmenag Muhammad David  pada peringatan hari santri ini juga menyerukan pentingnya tolerasi baik di kalangan santri,umat islam dan masyarakat umum.

Di sela-sela acara Kepala Seksi Pendidikan Madrasah ( Kasie Penmad ) Kantor Kementerian Agama Kota Tebing Tinggi, Mhd Hatta, S.Ag  kepada awak media yang meminta tanggapannya terkait peringatan Hari Santri pada tahun  ini mengatakan Hari Santri diperingati dengan tujuan menumbuhkan sikap moderat dan toleransi baik di kalangan santri,umat islam dan masyarakat umum. Selamat memperingati Hari Santri 2023, " Jihad Santri Jayakan Negeri,"  Ucapnya. 

Upacara peringatan hari santri di Kota Tebing Tinggi  sendiri diikuti seluruh santri Ponpes Al Hasyimiyah  Kota Tebing Tinggi. Kasubbag TU, Kasie dan penyelenggara dan  Ka.KUA serta Kepala Madrasah Negeri dan Swasta yang se - Kota Tebing Tinggi. Tampak juga hadir sejumlah Tokoh Agama dan perwakilan Forkopinda hadir di acara tersebut.